Pembina Pramuka Di-diklat Keredaksian dan Penulisan Jurnalistik - Kwarran Karangpucung | Situs Resmi Kwarran Karangpucung Cilacap Jawa Tengah
News Update
Loading...

Thursday, February 8, 2018

Pembina Pramuka Di-diklat Keredaksian dan Penulisan Jurnalistik

CILACAP (wartamerdeka) - Pramuka Kwartir Ranting (Kwaran) Karangpucung Kwarcab Cilacap adakan kegiatan Diklat Keredaksian dan Penulisan jurnalistik di Aula gedung UPT Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Karangpucung Kabupaten Cilacap, Sabtu (23/12/2017).
Kegiatan yang merupakan tindak lanjut dari kegiatan dari Kwarcab ini menyebarkan undangan untuk 52 orang peserta. Mereka adalah dari pembina Pramuka se-Kecamatan Karangpucung.
Ketua Kwaran Karangpucung Wabin Budiman, S.Pd, M.Pd melalui sekertaris Kwaran Kadiyanto mengatakan, kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan para Pembina Pramuka dalam keredaksian dan penulisan serta pengetahuan lain mengenai berita.
"Hal ini nantinya juga akan bermanfaat dalam menanggulangi berita hoax yang akhir - akhir ini semakin marak," ujarnya.
Selain itu dijelaskan Kadiyanto pelatihan ini juga bertujuan lebih mengenalkan kepada pembina Pramuka tentang ke-Humasan."Artinya bagaimana nantinya Pembina dapat mengetahui transformasi informasi melalui media yang pastinya berhubungan dengan masyarakat. Seperti yang sudah dilakukan oleh kami melalui beberapa media sosial atau melalui Blog," jelasnya.
Yang paling mendasar, lanjut Kadianto, nantinya setelah memahami pengetahuan keredaksian dan penulisan jurnalistik Pramuka akan memberitahukan kepada masyarakat melalui media yang sudah disediakan ini bahwa mengikuti kegiatan Pramuka adalah suatu kegiatan yang positif.
"Melalui media yang sudah kami sediakan, nantinya masyarakat akan lebih mengetahui kegiatan Pramuka saat ini lebih berkembang. Tidak harus terpancang kepada pemikiran bahwa Pramuka itu melakukan kegiatan berkemah atau tepuk pramuka saja," pungkas Kadianto.
SUMBER : http://wartamerdeka.net/read/812/Pembina-Pramuka-Di-diklat-Keredaksian-dan-Penulisan-Jurnalistik

Share with your friends

Add your opinion
Disqus comments
Notification
Subscribe Chanel Youtube Kami Untuk Info Terbaru.
Subscribe